Tulungagung – Aksi solidaritas untuk Gaza dan mengutuk serangan tentara
Israel ke warga Palestina, turun ke jalan Minggu (25/11/2012). Aksi ini digelar
oleh aktivis Forum Silaturahim Mahasiswa Muslim (FOSMMA ) Kabupaten Tulungagung. Mereka mengutuk keras tindakan
Israel yang telah melakukan serangan brutal ke warga Gaza di Palestina.
Atas tindakan itu, FOSMMA mendesak kepada dunia agar menyeret Israel ke
Mahkamah Internasional.
Aksi Solidaritas untuk Gaza dimulai dari alun-alun Tulungagung. Selain membawa
poster, mereka juga membagikan pernyataan sikap kepada setiap pengguna jalan. Sepanjang
jalan mereka terus menghujat Israel. "Kami mengutuk keras tindakan Israel
yang menyerang secara brutal warga Gaza di Palestina dan melindungi warga Gaza"
teriak Korlap dalam orasinya.
Menariknya, selain para wanita aksi mengecam negara zionis itu juga diikuti
oleh puluhan anak-anak. Dengan penuh semangat mereka juga terus meneriakkan
yel-yel anti Israel. Dalam aksi solidaritas untuk Palestina itu FOSMMA mengusung sejumlah tuntutan. Diantaranya,
mendesak pemerintah RI agar memberikan bantuan kemanusiaan untuk warga Gaza. "Selain
itu kami juga menyerukan kepada seluruh umat Isalam di dunia agar bahu membahu
dalam pemulihan dan pembangunan kembali kota Gaza”. (Okt)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar